Pendidikan berperan penting dalam membentuk karakter masyarakat terutama generasi muda Indonesia. Untuk terus mewujudkan pendidikan nasional yang merata, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI terus berupaya meningkatkan akses dan kualitas layanan pendidikan nasional.
Di awal bulan Agustus ini, Kompasiana bersama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI menggelar Kompasiana Perspektif: Optimisme Menguatkan Pendidikan dan Memajukan Kebudayaan Indonesia. Dalam acara ini, blogger Kompasianer yang hadir diajak untuk ngobrol santai dengan Mendikbud Muhadjir Effendy terkait dunia pendidikan di Indonesia dewasa ini.
Setelah acara berlangsung, para peserta diajak untuk menuliskan reportase acara atau informasi yang didapatkan selama acara berlangsung. Sebelum ikutan, simak ketentuan berikut ini ya.
Untuk mengetahui kegiatan dan kompetisi Kompasiana lainnya yang sedang berlangsung, silakan klik di halaman Event Kompasiana. (GIL)
**) Begini Cara Kami Menilai Karya Lomba di Kompasiana