Pendidikan yang ideal bukan sekadar nilai akademik yang tinggi, tetapi bagaimana sekolah menjadi ruang bagi setiap anak merasa aman, diterima, dan memiliki semangat menimba ilmu. Namun, perilaku bullying, diskriminasi, atau juga tekanan akademis yang berlebihan masih kerap menjadi tantangan bagi siswa.
Untuk mewujudkan Sekolah Ramah untuk Semua, transformasi perlu digiatkan oleh seluruh pihak agar ekosistem aman, nyaman, dan menggembirakan dapat terbentuk sehingga memungkinkan setiap potensi anak berkembang tanpa ragu.
Kompasiana mengajak kamu, guru, orang tua, dan siswa (SMA/SMK) untuk menuliskan kisah dan perspektif menarikmu seputar "Sekolah Ramah untuk Semua: Lingkungan Aman, Nyaman, Menggembirakan" yang dapat diintegrasikan dengan program penguatan karakter, 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat.
Sebelumnya, yuk simak dulu ketentuan kompetisinya di bawah ini!
SYARAT DAN KETENTUAN
- Karya lomba di tayangkan di Kompasiana. Daftar di SINI jika belum memiliki akun Kompasiana. Jika sudah memiliki akun dipastikan sudah tervalidasi (Lihat Caranya)
- Tulisan bersifat baru, orisinal (bukan karya orang lain atau hasil plagiat), dan tidak sedang dilombakan di tempat lain
- Konten tulisan tidak melanggar Tata Tertib Kompasiana
- Setelah tayang, Tim Moderator akan memberlakukan kunci artikel pada artikel lomba Anda. Setelah dikunci, Anda tidak dapat melakukan perubahan apapun pada artikel tersebut. Hal ini diberlakukan demi menjaga sportivitas para peserta.
MEKANISME
- Tema: Sekolah Ramah untuk Semua: Lingkungan Aman, Nyaman, Menggembirakan
- Sub Tema:
- Dari Rumah ke Sekolah: Bersama, Dukung Anak Jadi Hebat
- Ujian Boleh Menantang, Sekolah Harus Menggembirakan
- Ubah Ragumu jadi Semangat untuk Maju
- Kompasianer diminta untuk menuangkan pengalaman atau gagasan yang berkaitan dengan sub tema di atas
- Periode: 18 Oktober-1 November 2025
- Tulisan minimal 500 kata dan tidak lebih dari 1.500 kata
- Peserta wajib menyebutkan keyword: sekolah ramah untuk semua dan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat
- Peserta wajib menyebutkan label: blogcompetition, sekolah ramah untuk semua, 7 kebiasaan anak indonesia hebat
- Peserta wajib mem-follow akun Instagram @kemendikdasmen dan @kompasianacom
- Peserta wajib untuk share materi promosi Blog Competition Kemendikdasmen pada Instagram Story masing-masing (materi promosi dapat dilihat pada Instagram Feed Kompasiana)
- Karya pemenang dalam kompetisi ini akan menjadi milik KEMENDIKDASMEN untuk digunakan sebagai materi publikasi pada berbagai platform KEMENDIKDASMEN.
- Pajak ditanggung oleh pemenang
HADIAH
- Juara 1: Rp 2.300.000 per kategori (guru, siswa SMA/SMK, dan orang tua)
- Juara 2: Rp 1.700.000 per kategori (guru, siswa SMA/SMK, dan orang tua)
- Juara 3: Rp 1.000.000 per kategori (guru, siswa SMA/SMK, dan orang tua)
Jangan sampai ketinggalan. Yuk, ikutan kompetisi ini dan raih kesempatan untuk menangkan hadiahnya! Untuk mengetahui kegiatan kompetisi Kompasiana lainnya, silakan kunjungi halaman event kompasiana.